Thursday, May 21, 2015

Cara Mengambil Gambar / Photo Yang Baik Dengan Hasil Berkualitas Tinggi

Sahabat Edukasi yang berbahagia….

Dalam urusan potret memotret saat ini sudah merupakan hal yang biasa, karena fasilitas kamera hampir ada pada setiap handphone maupun gadget modern lainnya, tanpa mempunyai kamera khusus, asal memiliki mobile yang didukung dengan fungsi kamera, berphoto ria dapat dilakukan kapanpun dan di manapun.

Secara umum, hasil jepetran kamera atau kualitas gambar ditentukan oleh spesifikasi kamera itu sendiri, artinya, semakin bagus (baca, semakin mahal.. :), maka kualitas pun akan semakin baik, selain itu juga pencahayaan yang mendukung objek terlihat harmonis pun menjadi faktor menentukan hasil gambar.

Namun di sini tips jitu yang akan saya bahas adalah teknis bagaimana cara pengambilan gambar yang tentunya dapat dilakukan hampir di semua kamera khusus maupun kamera pada gadget yaitu ketika dalam proses pengambilan photo, yang biasanya dilakukan dengan klik atau menekan pada tombol tertentu, tapi hal yang biasa tersebut ternyata tidak menghasilkan kualitas gambar yang bagus walaupun memotret pada objek diam sekalipun (kata kuncinya, objek diam, tapi yang memotret khan belum tentu diam… :).

Oke, langsung saja, tips jitu dalam mengambil gambar dengan kualitas terbaik adalah dengan menggunakan self timer (photo otomatis dengan selang waktu tertentu) pada kamera tersebut, jadi pengambilan photo dilakukan setelah klik tombol yang biasanya langsung memproses pengambilan gambar, maka dengan self timer, gambar yang diambil selang beberapa detik kemudian setelah tombol potret diklik.

Jadi, saat pengambilan gambar berkemungkinan besar tangan kita dalam kondisi diam, hanya fokuskan saja ke objek, dan gambar yang didapat pun pastinya jauh lebih baik daripada diklik langsung, karena berkemungkinan kamera kita bergerak karena tekanan saat jari klik kita pada kamera ataupun gadget yang kita pegang. Demikian tips jitu pengambilan gambar kamera dengan kualitas terbaik. Semoga bermanfaat bagi semua Sahabat Edukasi di manapun berada… Salam Edukasi…!

No comments:

Post a Comment