Monday, April 27, 2015

Jadwal Pelaksanaan OSN SMA Tingkat Nasional Tahun 2015, Surat Pemanggilan, dan Daftar Peserta

Sahabat Edukasi yang berbahagia….

Berdasarkan surat dari Direktorat Pembinaan SMA No. 838/D2/TU/2015 tentang Pemanggilan Peserta Olimpiade Sains Nasional (OSN) SMA Tahun 2015 yang meliputi bidang studi (mata pelajaran) : Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Komputer, Astronomi, Kebumian, Ekonomi, dan Geografi.

Jadwal pelaksanaan OSN SMA Tingkat Nasional Tahun 2015 akan diadakan di Yogyakarta, Provinsi D.I. Yogyakarta pada tanggal 18 s.d. 24 Mei 2015.


Kelengkapan yang harus dibawa peserta di antaranya adalah :

a.   Surat tugas dari Kepala Sekolah;
b.   Surat keterangan kesehatan dari dokter;
c.   Surat keterangan tidak buta wama dari dokter, khusus untuk bidang Biologi dan Kimia;
d.   Foto kopi kartu identitas dan atau kartu pelajar;
e.   Pas foto berwarna ukuran 3x4 cm sebanyak 2 (dua) lembar (tidak diperbolehkan memakai T-Shirt);
f.    Buku pelajaran yang dianggap perlu;
g.  Jaket/sweater, kalkulator, lampu senter kecil, sepatu kets/olahraga, khususnya untuk bidang Astronomi, Kebumian dan Geografi;
h. Pakaian sekolah dan harian, sena perlengkapan pribadi termasuk obat-obatan selama mengikuti kegiatan.

Untuk mengetahui  surat pemanggilan beserta lampiran seluruh daftar peserta OSN SMA Tahun 2015 selengkapnya, dapat diunduh dari situs http://psma.kemdikbud.go.id pada links berikut. Semoga bermanfaat dan terimakasih… Salam Edukasi…!

No comments:

Post a Comment